MP4 Pendaftaran Mandiri 4 Langkah 4 Detik
Seiring dengan perkembangan teknologi yang semakin cepat yang diimbangi dengan pengetahuan masyarakat terkait pemanfaatan teknologi yang sudah melek akan teknologi informasi. Puskesmas Jetis berinisiatif membuat inovasi dalam melakukan pengelolaan data pasien. Inovasi yang dimaksud adalah pendaftaran pasien secara mandiri yang selanjutnya kami sebut MP4.
Inovasi ini digagas atas dasar budaya Puskesmas Jetis yang memberikan pelayanan efektif dan efisien. Selain itu juga program inovasi ini juga ditujukan untuk memberikan solusi untuk pelayanan kesehatan yang diberikan mengingat banyak masukan dan saran dari masyarakat atas lamanya waktu pendaftaran.
Pendaftaran pasien MANDIRI 4 LANGKAH 4 DETIK dimulai pada jam 07.30 setiap harinya.
Alur Pasien MANDIRI 4 LANGKAH 4 DETIK
- Arahkan Kartu BPJS Ke Scanner
- Pilih Pemeriksaan Yang Dituju
- Perhatikan pesan yang muncul dan Ambil Antrian yang tercetak
- Melakukan verifikasi ke loket 4
Diharapkan dengan telah disusunnya pedoman ini dapat dijadikan acuan dalam pengelolaan pendaftaran pasien secara mandiri “MP4” dengan sebaik-baiknya. Dengan demikian MP4 yang diterapkan di Puskesmas Jetis mampu memberikan peningkatan pelayanan yang bermutu